Oct 8, 2011

Cara membuat email berlangganan/subscriber feedburner

Jika belum mengerti seperti apa Email Subscriber feedburner, sebelum teruskan membaca posting ini silahkan tengok bawah postingan ini ada sebuah kotak form, ya itulah yang disebut dengan "Email Subscriber" dari feedburner, fungsinya yaitu untuk mempermudah pengunjung menerima update terbaru dari posting sebuah blog atau website via email, penjelasannya begini - jika kamu-kamu memasukkan email di kotak form sebelah kanan blog saya tersebut kamu akan menerima setiap ada posting terbaru dari blog ini via email tanpa dipungut biaya apapun. Menarik bukan? Tertarik untuk memasang form tersebut ikuti langkah dibawah ini jika belum faham.

  1. Masuk di : http://www.feedburner.com dengan akun google kamu
  2. Kamu akan langsungmelihat kotak form untuk mengisikan alamat feed blog kamu yang akan dibakar
  3. Isikan dengan alamat feed blog kamu, biasanya alamat feed blog kamu seperti ini : http://BLOGKAMU.blogspot.com/feeds/posts/default , ganti tulisan BLOGKAMU dengan nama alamat blog kamu, (jangan blog saya, he…he).
  4. Masukkan nama feed blogmu tadi pada form yang disediakan tersebut, jika blogmu itu isinya hanya video2 maka berilah tanda cek pada kotak "I am a podcaster", jika tidak biarkan seperti itu. dan klik tombol "next"
  5. Setelah itu kamu akan melihat lagi form-form pendaftaran, isikan data-data sekiranya dibutuhkan kemudian - "Activate Feed"
  6. Nah sekarang kamu berhasil nanti akan ada informasi "Congrats! your ...……..".
  7. Di bawahnya akan terdapat tombol "Next" dan link "Skip directly to feed management" kalau saya biasanya lewat "Skip directly to feed management", sebenarnya lewat tombol "next" juga bisa tapi agar lebih simple lewat "Skip directly to feed management” saja.
  8. Akan terlihat beberapa menu, pilih saja "Publicize"
  9. Disebelah kiri akan muncul beberapa menu. Karena kita akan menampilkan "Email Subscriber" jadi pilih menu "Email Subscriptions".
  10. Kemudian klik tombol "Activate"
  11. Akan terlihat beberapa kotak yang berisi kode-kode. Apabila km pinginnya dalam bentuk form maka pilih kode yang ada di kotak "Subsciption Form Code".
  12. Copy kode tersabut, dan klik tombol "Save" untuk mengaktifkan layanan tersebut.
  13. Untuk cara pasang di blog :
Login ke blogger, pilih "layout --> Add a Gadget --> HTMl/Java Script" paste kode yang sudah kamu copy tadi pada kotak form kosong tersbut dan klik “save”.

Coba dilihat blognya, sudah ada belum kotak form "Email Subscriber" ya pastilah sudah ada.

Bagaimana untuk mengetahui jumlah orang yang berlangganan artikel kita, untuk mengetahuinya pasang saja feedcount gunaya untuk mengetahui perkemebangan blog kita

caranya :
- Login ke feedburner kemudian pilih feed blog kamu
- Kemudian masuk ke menu "Publicize --> FeedCount" disitu ada script yang harus dipasang di blog kamu, kamu bisa menyesuaikan warna yang kamu suka, untuk cara pasangnya pasti dah tau…jadi saya rasa gak perlu di jelasin deh…!!

AKTUAL NEWS ONLINE

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 comments:

Post a Comment

Komen yang bijak sangat di nantikan...! Terimakasih..